Reaksi Ketika Si Kecil Menangis
Parents • 30 September 2024
Ketika si kecil menangis apa rekasi yang harus Parents
tunjukkan/lakukan?
- Pahami arti
tangisan si kecil, karena tangisan si kecil merupakan cara dia berkomunikasi
dengan Parents. Tangisan si kecil lazimnya adalah untuk menyampaikan apa
kebutuhannya, misal dia merasa lapar, haus, lelah atau tidak nyaman dengan situasi
yang dia hadapi.
- Tunjukkan
pada si kecil bahwa Parents tahu dia menangis. Parents bisa mengatakan, “Bunda sudah
dengar kamu menangis, tunggu sebentar, Bunda akan segera ke sana.”
- Setelah berada
di dekat si kecil sampaikan kalimat penuh rasa simpati, misal :”Kamu lapar ya?
Atau popokmu basah ya?”
- Hindari
kalimat yang berkesan meremehkan apa yang dirasakan si kecil, misal : “Jangan
menangis, kamu kan tidak apa-apa.”
- Biarkan si
kecil mengekspresikan perasaannya dan katakan kepadanya bahwa kita memahami apa
yang dia rasakan. Kita hadir untuk mendampingi dan memberikan bantuan yang
dia perlukan.
Reaksi positif dari Parents saat si kecil menangis
dapat membuatnya segera merasa tenang, aman dan nyaman.