Depresi Ringan Pasca Melahirkan

Parents • 04 Maret 2024

Merencanakan Kehamilan

Bagi banyak orang kelahiran anggota baru identik dengan kebahagiaan dan suka cita.


Sedikit orang yang peduli bagaimana sesungguhnya kondisi batin dan fiksik seorang Ibu yang baru melahirkan.


Ibu yang baru melahirkan rentan terkena stres, hal ini bisa berkaitan dengan pola tidur yang berubah, kurangnya jam istirahat, dan mungkin kelelahan fisik yang tak mampu diucapkan oleh ibu pasca melahirkan.


Beberapa waktu yang lalu ada  berita tentang seorang Ibu yang membunuh bayinya, karena stres dengan komentar lingkungan di sekitarnya tentang bayinya.


Penting bagi anggota keluarga terdekat untuk lebih memahami kondisi emosi Ibu yang baru melahirkan demi menghindarkan hal-hal yang tidak diinginkan.


Berikut adalah beberapa tanda-tanda ibu yang baru melahirkan mengalami stres berat:


Emosional:

-Mudah menangis, gampang merasa cemas, cepat marah atau mendadak sedih tanpa alasan yang jelas. 

-Kehilangan ketertarikan pada aktifitas yang dulu sangat digemari. Kelihatan tidak berminat untuk merawat bayinya.

-Merasa terisolasi dan sendirian. Dia merasa dia tidak terhubung dengan siapapun bahkan dengan pasangannya dan anggota keluarga lainnya.

-Dihampiri rasa takut dan cemas yang berlebihan. Dia merasa takut pada hal-hal yang tidak realistis dan dilanda rasa khawatir tak berkesudahan tentang kondisi bayinya.

-Keinginan untuk menyakiti dirinya sendiri dan bayinya. 

-Keinginan untuk bunuh diri memenuhi pikirannya.


Fisik :

-Merasa lelah sepanjang hari, bahkan ketika sudah beristirahat cukup.

-Kesulitan tidur, tidak bisa lelap saat tidur, sebentar-sebentar terjaga.

-Kehilangan selera makan atau malah terlalu banyak makan.

-Sakit kapala atau badan rasanya sakit semua.

-Sulit fokus dan mengingat-ingat sesuatu.


Perilaku:

-Malas berinteraksi dengan orang lain dan lebih senang menyendiri.

-Menghilangkan stress dengan mengkonsumsi alkohol atau obat-obatan terlarang.

-Mengabaikan kebutuhan bayinya.


Jika tanda-tanda seperti disebutkan di atas terlihat pada ibu yang baru melahirkan, maka sebaiknya segera mencari bantuan seorang profesional.


Dokter, psikolog, atau konselor dapat membantu Ibu untuk mengatasi stres dan mendapatkan kembali keseimbangan emosionalnya.


Penting untuk diketahui bahwa stes sehabis melahirkan merupakan hal yang wajar. Namun,  bila stres tidak  juga mereda atau  bahkan menjadi lebih parah, Ibu harus mencari bantuan  seorang profesional


Pahami stres pasca melahirkan, supaya kesehatan Ibu & bayinya tetap terjaga.

0

0

0

Artikel Lainnya